Karya Bakti Pramuka Peduli untuk Musholah Al Ikhlas Perumahan Mutiara Kenali Asam

Karya Bakti Pramuka Peduli untuk Musholah Al Ikhlas Perumahan Mutiara Kenali Asam

KWARDAJAMBI - Usai melakukan Karya Bakti di Masjid Putih Kelurahan ,Tahtul Yaman Kecamatan Pelayangan baru baru ini, kali ini Karya Bakti Pramuka Peduli Kwarda Jambi melakukan kegiatan bakti sosial serupa, di Musholah Al Ikhlas Perumahan Mutiara Kenali 2 dan 3 RT 17 Kelurahan Kenali Asam Kecamatan Kotabaru.

Beberapa bantuan yang diberikan kepada Musholah Al Ikhlas, yakni cat dinding dan cat kusen, rehal, sejadah, alat kebersihan, karet jalan wudhu serta jam kaligrafi.

Dalam Karya Bakti Pramuka Peduli Kwarda Jambi langsung dipimpin Ka. Kwarda Jambi, Kak H. Sudirman, S.H.,M.H yang diwakili Sekbid Abdimas Kak Drs. H. Nasroel Yasir, didamping staf Abdimas KTI, Kepala Sekretariat Kwarda Jambi Kak H. Hendry Kusuma Atmaja, S.Ss, staf Kwarda Jambi dan SRC Pramuka Peduli Kwarda Jambi.

“Pramuka Peduli adalah untuk masyarakat Jambi, mungkin tidak terlalu besar apa yang kami lakukan. Namun, diharapkan bermanfaat bagi masyarakat sekitar, khususnya jamaah Musholah Al Ikhlas,” kata Ka. Kwarda Jambi, yang diwakili Sekbid Abdimas Kak Drs. H. Nasroel Yasir, Minggu (3/3).

Sementara, Ketua RT 17 Perumahan Mutiara Kenali 2 dan 3 Kelurahan Kenali Asam Kecamatan Kotabaru, Ari suwanto mengucapkan banyak terima kasih kepada Kwarda Gerakan Pramuka Jambi atas bakti sosial yang dilakukan di Musholah Al Ikhlas.

"Kami menyambut gembira bakti sosial yang telah dilakukan, semoga bermanfaat bagi kami warga setempat,” terang Ketua RT 17 Perumahan Mutiara Kenali 2 dan 3 Kelurahan Kenali Asam Kecamatan Kotabaru, Ari suwanto.

Senada, Ketua Pengurus Musholah Al Ikhlas, Ismail Fahmi mengucapkan ribuan terima kasih atas bantuan dari Ka. Kwarda Jambi kepada Musholah Al Ikhlas.

“Kalau tidak ada bantuan agak susah dapat bantuan, karena keberadaan musholah kami diapit banyak masjid,” tandasnya.